Ukuran Lapangan Bulu Tangkis – Bulu tangkis atau badminton yang dimainkan pada lapangan badminton adalah salah satu olah raga yang memiliki banyak penggemar di Indonesia. Negara Indonesia sendiri memiliki prestasi yang sangat bagus untuk permainan bulu tangkis di kancah dunia.
Setiap generasi, Indonesia selalu memiliki pemain-pemain top dunia yang sering menjuarai berbagai macam kejuaraan mulai dari Olimpiade, Thomas Cup, Uber Cup, All England dan Kejuaraan Super Series.
Nah, apakah kamu sendiri pernah memainkan permainan bulu tangkis ini, pernah engga terbesit dalam benak kamu, berapa ukuran lapangan bulu tangkis. Apakan ukuran lapangan badminton yang selalu kita pakai sudah memenuhi standar internasional?
Ada hal yang memang cukup disayangkan karena kebanyakan ukuran lapangan bulu tangkis yang ada di beberapa tempat justru belum memenuhi standaar. Bahkan sebagian besar diantara meraka hanya sebatas bertanding pada tempat seadanya.
Kebanyakan orang dalam membuat lapangan bulu tangkis atau badminton ini hanya sebatas membuat garis batas dengan kayu atau kapur, yang mana ukuran ini tidak sesuai dengan standar internasional yang telah ditetapkan oleh BWF. Kondisi ini jelas ukuran lapangan badminton yang dibuah hanya sebatas menyesuaikan kondisi yang ada.
Bermain badminton pada ukuran lapangan badminton yang kurang tepat memang dibolehkan dan tidak salah jika tujuan hanya sebatas mencari keringat atau menyalurkan hobi yang menjadi rutinitas. Tapi kita juga harus bisa mencermati serta memperatikan jika kita terbiasa memakai lapangan bulu tangkis yang tidak memenuhi standar BWF maka kita akan mengalami kesulitan dalam meningkatkan akurasi serta kemampuan kita dalam olah raga badminton ini.
Terlebih lagi untuk para pemain atau atlet-atlet yang akan mengikuti pertandingan pada kejuaraa-kejuaraan resmi. Maka dari itu, jika kamu memang serius dan berminat mendalami olah raga badminton ini dan menjadi seorang atlet nasional, maka harus mengetahui lebih dalam lagi mulai dari ukuran lapangan bulu tangkis / badminton, lebar lapangan bulu tangkis, tinggi net bulu tangkis.
Hal ini semata-mata agar kamu bisa lebih handal dan dapat meningkatkan akurasi ketika bermain badminton. Jika kamu telah mengetahui ukuran lapangan bulu tangkis ini pastinya akan lebih mudah dalam melakukan penempatan-penempatan shuttlecock untuk mengelabui kawan.
Buat kamu yang belum mengetahui ukuran lapangan badminton atau bulu tangkis, jangan khawatir karena maudisini akan membahas mengenai ukuran lapangan bulu tangkis / badminton, tinggi net bulu tangkis, panjang lapangan bulu tangkis, lebar lapangan bulu tangkis dan ukuran net bulu tangkis.
Daftar Isi
- 1 Bentuk Lapangan Badminton / Bulu Tangkis
- 2 Ukuran Lapangan Bulu Tangkis / Badminton
- 3 Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Mini
- 4 Bidang Permainan Bulu Tangkis / Badminton
- 5 Lapangan Badminton Pada Pertandingan Partai Tunggal
- 6 Lapangan Badminton Pada Pertandingan Partai Ganda
- 7 Garis Lapangan Badminton Area Servis
Bentuk Lapangan Badminton / Bulu Tangkis
Bentuk lapangan badminton atau bulu tangkis ini memiliki bentuk persegi panjang dan dibagi menjadi dua bidang yang saling berhadapan serta dipisahkan oleh net yang membentang berada di tengah-tengah lapangan badminton ini.
Terdapat beberapa garis permainan pada lapangan badminton ini, garis pada masing-masing bidang lapangan bulu tangkis adalah sebagai berikut.
- Garis servis depan.
- Garis servis tengah.
- Garis servis samping (untuk permainan tunggal) sisi kiri dan kanan.
- Garis servis belakang (bagi permainan ganda).
Selain itu, tebal garis lapangan badminton pada lapangan badminton memiliki ketebalan sekitar 40mm dan diharuskan berwarna kontras dengan lapangan. Hal ini bertujuan agar para wasit dan para pemain bisa melihat jelas ukuran lapangan bulu tangkis ini. adapun warna garis yang menjadi rekomendasi adalah warna kuning atau putih.
Pada lapangan bulu tangkis sangat disarankan juga bahan permukaan lapangan badminton ialah ari bahan sintetis yang lunak dan kayu, hal ini dilakukan agar para pemain merasa nyaman ketika sedang bertanding diatas lapangan.
Sangat tidak disarankan menggunakan bahan sintetis yang keras atau beton karena bisa membuat para pemain menjadi cedera.
Ukuran Lapangan Bulu Tangkis / Badminton
Bahasan selanjutnya adalah ukuran lapangan bulu tangkis / badminton. Di dunia sendiri terdapat badan yang membawahi olahraga bulu tangkis ialah, Federasi Badminton Internasional (IBF, International Badminton Federation) atau yang lebih kita kenal sekarang dengan nama Federasi Badminton Dunia (BWF, Badminton World Federation).
Ukuran lapangan bulu tangkis atau badminton telah ditetapkan serta ditentukan oleh BWF (Badminton World Federation), tentunya hal ini sudah menjadi standar ukuran internasional yang wajib dipatuhi jika ingin mengadakan kejuaraan badminton.
Di Indonesia sendiri, olah raga bulu tangkis berada dibawah naungan PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia), salah satu wadah yang banyak mencetak pemain-pemain Indonesia dengan kelas internasional adalah Djarum Beasiswa Bulu Tangkis.
Berikut ini adalah ukuran lapangan bulu tangkis / badminton yang sesuai dengan standar Internasional berdasarkan ketentuan BWF:
- Panjang lapangan bulu tangkis adalah 13,40 m
- Lebar lapangan bulu tangkis 6,10 m
- Jarak garis servis depan dari garis net 1,98 m
- Jarak garis servis tengah dari garis samping lapangan 3,05 m
- Jarak garis servis belakang (untuk permainan ganda) dari garis belakang lapangan 0,76 m
- Jarak garis samping permainan tunggal dari garis pinggir lapangan 0,46 m
- Tinggi tiang net 1,55 m
- Tinggi net bulu tangkis dari permukaan tanah adalah 1,52 m
Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Mini
Adapun untuk ukuran lapangan bulu tangkis mini yang dikhususkan bagi anak-anak masih dibawah umur, terdapat dua jenis ukuran lapangan bulu tangkis mini, yakni untuk anak dibawah usia 9 tahun dan kategori lainnya adalah anak usia 9 tahun hingga 12 tahun.
Berikut ini adalah ukuran lapangan bulu tangkis mini untuk anak-anak.
Untuk anak-anak usia di bawah 9 tahun:
- Panjang lapangan bulu tangkis : 10,05 meter,
- Lebar lapangan bulu tangkis : 4,40 meter
Untuk anak-anak usia 9 hingga di bawah 12 tahun:
- Panjang lapangan bulu tangkis : 11,88 meter
- Lebar lapangan bulu tangkis : 5,18 meter
Bidang Permainan Bulu Tangkis / Badminton
Setiap masing-masing gari pada lapangan badminton pada permainan bulu tangkis ini memiliki fungsi yang berbeda-beda. Pada bagian garis samping terdapat 2 garis, yakni garis dalam dan garus luar. Pada bagian belakan juga terdapat 2 garis yakni garis dalam dan garis luar.
Setiap garis ini tentunya memiliki peraturan serta ketentuan yang berbeda antara partai ganda maupun partai tunggal. Jadi buat kamu yang baru melihat lapangan bulu tangkis, jangan heran jika lapangan ini memiliki 2 garis pada bagian samping dan belakang.
Pada kejuaraan resmi bulu tangkis dengan standar internasional terdapat 5 nomor pertandingan yang diadakan, yakni sebagai berikut;
- Tunggal putra adalah permainan bulu tangkis yang dalam satu tim terdiri dari 1 orang putra.
- Tunggal putri adalah permainan bulu tangkis yang dalam satu tim terdiri dari 1 orang putri.
- Ganda putra adalah permainan bulu tangkis yang dalam satu tim terdapat 2 orang putra.
- Ganda putri adalah permainan bulu tangkis yang dalam satu tim terdapat 2 orang putri
- Ganda campuran adalah permainan bulu tangkis yang dalam satu tim terdapat 1 orang putra dan 1 orang putri.
Lapangan Badminton Pada Pertandingan Partai Tunggal
Bidang yang digunakan pada partai pertandingan tunggal, lebar lapangan bulu tangkis yang dipakai adalah menggunakan garis samping bagian dalam, sedangkan panjangnya menggunakan garis belakang bagian luar.
Pada bidang permainan, ukuran lapangan bulu tangkis bagi partai tunggal adalah sebagai berikut:
- Panjang bidang permainan 13,40 m
- Lebar bidang permainan 5,18 m
- Panjang bidang penerima servis 4,72 m
- Lebar bidang penerima servis 2,59 m
Lapangan Badminton Pada Pertandingan Partai Ganda
Bidang yang digunakan pada partai pertandingan tunggal, lebar lapangan bulu tangkis yang dipakai adalah menggunakan garis samping bagian luar, dan panjangnya menggunakan garis belakang bagian luar.
Pada bidang permainan, ukuran lapangan bulu tangkis bagi partai tunggal adalah sebagai berikut:
- Panjang bidang permainan 13,40 m
- Lebar bidang permainan 6,10 m
- Panjang bidang penerima servis 3,96 m
- Lebar bidang penerima servis 3,05 m
Garis Lapangan Badminton Area Servis
Bidang area servis pada lapangan badminton ini berfungsi sebagai tempat serve (servis) bagi para pemain bulu tangkis.
Garis Lapangan Badminton Area Servis Partai Tunggal
Bidang area servis pada partai tunggal ialah pada garis belakang bagianluar dan garis samping dalam. Sedangkan area servis lapangan badminton turnamen tunggal ialah mempunyai panjang 13,40 meter dan lebar 5,18 meter.
Garis Lapangan Badminton Area Servis Partai Ganda
Bidang area servis pada partai ganda ialah pada garis belakang bagian luar dan garis samping luar. Sedangkan area servis lapangan badminton turnamen tunggal ialah mempunyai panjang 11,88 meter dan lebar 6,10 meter.
***
Nah itulah penjelasan mengenai ukuran lapangan bulu tangkis / badminton, Ukuran lapangan badminton, Tinggi Net Bulu Tangkis, Panjang Lapangan Bulu Tangkis, Lebar Lapangan Bulu Tangkis, Ukuran net bulu tangkis.
Apabila kamu ingin menjadi seorang atlet bulu tangkis maka biasakanlah bermain dengan ukuran lapangan bulu tangkis standar intenasional. Ayo mari kita ukir prestasi serta mengembalikan kembali kejayaan bulu tangkis seperti dulu kala lagi.
Semoga Bermanfaat